Cara DelevingneCara Delevingne akui rutinitas kecantikannya tergantung mood, tak selalu pakai skincare. (Foto: Instagram @caradelevingne)

JAKARTA – Cara Delevingne mengaku sering meninggalkan rutinitas kecantikan yang rumit. Ia menyesuaikan perawatan kecantikannya berdasarkan suasana hati dan kebutuhan dirinya pada hari itu.

Model sekaligus aktris berusia 33 tahun ini menjelaskan bahwa ia tidak memiliki aturan baku dalam merawat kulit. Cara mengaku kadang tidak menggunakan skincare maupun riasan jika tidak merasa ingin melakukannya. Ia mengatakan kepada WWD, “Semua tergantung bagaimana perasaanku dan tentang menerima diriku apa adanya. Aku menyesuaikan rutinitas dengan suasana hatiku.”

Meski begitu, Cara mengaku sangat menikmati proses berdandan saat akan keluar malam. Menurutnya, momen mempersiapkan diri justru bisa lebih menyenangkan dibandingkan acara yang akan ia datangi.

Ia menjelaskan, “Itu adalah bentuk ekspresi diri. Aku merasa proses berdandan sangat menenangkan ketika aku melakukannya dengan santai. Sejujurnya, kadang aku lebih menikmati prosesnya dibandingkan pestanya. Dengan musik, suasana seru, makan malam bersama teman dan memakai lipstik warna cerah — semua itu bisa membuat perbedaan kecil yang terasa besar.”

Pemeran Paper Towns ini juga pernah terbuka tentang perjuangan kesehatan mentalnya. Ia mengungkap pernah mengalami depresi dan kecemasan di puncak kariernya, namun memilih menyembunyikan kondisi tersebut dalam waktu lama.
Cara mengatakan kepada majalah Elle, “Kesuksesanku saat itu tidak terasa nyata. Aku merasa tidak pantas mendapatkannya dan tidak cukup berharga. Aku menjalani semuanya sebaik mungkin, tetapi tidak benar-benar menikmati setiap momennya. Di dalam diri, aku merasa sangat berbeda dari apa yang terlihat.”

Ia kemudian menjelaskan bahwa keputusannya untuk jujur tentang depresi dan kecemasan terasa seperti beban yang terangkat. “Dalam waktu lama, aku merasa menyembunyikan banyak hal dari orang-orang yang mengagumiku. Sekarang aku akhirnya merasa bisa bebas dan menjadi diriku sendiri sepenuhnya. Dulu aku tidak mempercayai diriku, selalu ragu dan penuh kecemasan. Kini, aku merasa terbebas dari itu semua.”

Cara juga pernah menyoroti sisi gelap dunia modeling, menyebut bahwa pengalaman di runway sempat membuatnya membenci diri sendiri dan tubuhnya. Namun, meski ada banyak tantangan, ia tetap menjaga hubungan baik dengan teman-temannya di industri fashion.

Ia menambahkan kepada Elle, “Aku, Jourdan (Dunn), dan Karlie (Kloss) pernah sangat dekat. Banyak dari mereka bukan hanya sekadar teman kerja, tetapi telah mengajarkanku banyak hal tentang kehidupan.” Demikian dilansir dari Female First, Rabu (3/12/2025).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *