OASISOasis tolak tawaran tampil di The Sphere Las Vegas, ini alasannya. (Foto: Female First)

JAKARTA – Oasis menolak tawaran untuk tampil di The Sphere, Las Vegas. Keputusan ini diambil meski mereka baru saja reuni dan meraih kesuksesan besar melalui serangkaian konser tahun ini.

Setelah Noel dan Liam Gallagher kembali bersatu untuk beberapa pertunjukan besar, keduanya menerima banyak tawaran untuk tampil di berbagai acara. Namun, menurut laporan, mereka dan para personel band lainnya menolak tawaran dari The Sphere setelah mendapat masukan dari sahabat mereka, Bono.

Sebuah sumber mengatakan kepada kolom Bizarre dari The Sun, “Noel selalu mengagumi kemampuan U2 dalam menyajikan pertunjukan luar biasa, mulai dari Zooropa hingga PopMart, dan kebangkitan Achtung Baby di The Sphere.”

“Oasis kini memiliki kekuatan dan dana setelah tur Live ‘25, sehingga sebenarnya mereka mampu mengadakan residensi di The Sphere. Tim grafis mereka sangat andal dan punya kemampuan untuk menciptakan pengalaman visual imersif bagi penggemar, mulai dari era Manchester hingga masa kini.”

BACA JUGA:

Liam Gallagher Akui Oasis Belum Putuskan Rencana Setelah Tur Oasis Live ’25

Namun sumber itu melanjutkan bahwa Noel tetap menolak ketika wacana tampil di The Sphere dibicarakan. “Ia teringat Bono pernah mengeluh soal biaya besar untuk menggelar pertunjukan di sana. Noel selalu memerhatikan biaya dan keuntungan untuk dirinya maupun band. Dia tidak mau menghamburkan uang untuk sebuah pertunjukan spektakuler yang justru membuat mereka merugi.”

U2 yang dipimpin Bono sebelumnya menjalani residensi di The Sphere sejak September 2023 hingga Maret 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *