JAKARTA – CASSANDRA kembali menunjukkan eksistensinya di industri musik Tanah Air lewat single terbaru berjudul “Pemain Lama”. Lagu ini menjadi bukti konsistensi band pop yang sudah 16 tahun berkarya dan terus menghadirkan karya penuh makna bagi para pendengar setianya.
CASSANDRA merupakan grup band yang terdiri dari tiga personel, yaitu Anna (vokal), Inos (gitar), dan Choki (bass). Band ini terbentuk pada 2009 dengan nama awal Aglo dan telah tampil di berbagai kafe ternama di Indonesia. Setelah cukup lama tampil dari satu panggung ke panggung lain, mereka memutuskan untuk serius menekuni dunia musik rekaman. Perubahan nama menjadi CASSANDRA pada 2010 menandai langkah baru perjalanan mereka sebagai band profesional.
Di tahun yang sama, CASSANDRA resmi masuk ke industri rekaman dan bergabung dengan salah satu label musik di Jakarta. Mereka kemudian merilis single perdana berjudul “Tetap Menjadi Milikmu” yang mendapat sambutan positif dari pencinta musik Indonesia dan menjadi lagu favorit di berbagai stasiun radio.
Nama CASSANDRA semakin melejit setelah merilis single kedua “Cinta Terbaik” pada 2011. Lagu ini sukses besar dan mencuri hati banyak pendengar hingga menjadi salah satu lagu pop paling populer di Indonesia. Video musik “Cinta Terbaik” bahkan telah ditonton lebih dari 152 juta kali di YouTube dan mendapat apresiasi dari pendengar di luar negeri seperti Malaysia, Thailand hingga Amerika Serikat. Banyak musisi dan penikmat musik yang meng-cover lagu tersebut dalam berbagai versi, membuktikan kuatnya daya tarik lagu ini hingga sekarang.
Pada 2017, CASSANDRA merilis album perdana bertajuk “Cinta Terbaik” yang berisi 11 lagu dengan tema cinta. Dua tahun kemudian, band ini berpindah label dan meluncurkan sejumlah single seperti “Biar Aku Saja” — yang terinspirasi dari film Dilan — kemudian disusul dengan lagu “Porak Poranda”, “Sakit”, “Mengalah”, dan “Aku Janji”.
Memasuki 2025, CASSANDRA memutuskan untuk menempuh jalur independen dan merilis single terbaru berjudul “Pemain Lama”. Lagu pop ballad yang diciptakan oleh Choki ini hadir dengan lirik sederhana namun menyentuh hati. “Pemain Lama” bercerita tentang seseorang yang terlanjur jatuh cinta pada pasangannya, namun tanpa disadari, sang pasangan sudah lebih dulu menjalin hubungan dengan orang lain — situasi yang kerap terjadi dalam kisah cinta masa kini.
“Lagu ini kita pilih sebagai single karena lagu ini punya penggalan lirik yang unik dengan melodi yang sederhana. Dari judul dan liriknya juga mudah untuk diingat. Kata ‘Pemain Lama’ secara harfiah banyak kita jumpai, tapi arti lainnya dengernya kayak lucu tapi kok bikin hati sakit yah,” ujar Choki dalam keterangan pers.
Proses pembuatan lagu “Pemain Lama” berlangsung singkat, namun berbeda dengan pengerjaan aransemen musiknya yang membutuhkan waktu lebih lama untuk menemukan karakter khas CASSANDRA.
“Yang lama itu pada aransemennya, kita butuh waktu dalam pemilihan musiknya yang menyesuaikan dengan tren-tren lagu saat ini. Kita coba padukan dengan musik-musik yang sedang berkembang tapi kita juga enggak mau CASSANDRA kehilangan karakter utamanya. Karena dari dulu CASSANDRA sudah punya warna sendiri, ditambah untuk lagu ini semua kita kerjakan sendiri, jadi memang cukup butuh waktu untuk merilis lagu ini,” kata Choki.
“Setiap mau rekaman atau mau bikin single, pastinya kita selalu ada workshop dulu sih. Tujuannya agar bisa lebih dekat dengan lagunya, jadi buat aku lebih mudah meresapi dan menyampaikan isi lagunya. Kalau kesulitan selama proses rekaman sih enggak ada, karena aku udah lama tergabung di CASSANDRA jadi sudah paham banget cara penulisan lagu yang dibuat Choki dan pesan yang mau dia sampaikan di lagu-lagunya,” kata Anna.
Kini, setelah 16 tahun berkarya di industri musik Indonesia, CASSANDRA tetap berkomitmen untuk terus menghadirkan karya terbaik yang bisa dinikmati banyak orang. Bahkan, mereka sudah mempersiapkan single berikutnya yang akan segera dirilis.
“Kami ingin tetap berkarya terus dan memberikan yang terbaik untuk menghibur semua pendengar musik di mana pun berada. Walau sekarang berjalan sendiri, dari dulu CASSANDRA memang selalu ingin belajar banyak hal-hal baru. Dalam prosesnya memang tidak mudah tapi selalu seru dan semangat melakukannya. Semoga lagu ini bukan hanya menjadi teman dalam rutinitas sehari-hari dan mewakili banyak hati orang yang mendengarkannya saja, tapi juga bentuk rasa syukur kami bahwa sampai sekarang CASSANDRA masih menerima banyak doa dan dukungan dari fans untuk terus berkarya,” tutur Inos.

