Jon Bon JoviJon Bon Jovi tegaskan putranya bukan nepo baby, siap kembali ke panggung usai operasi suara. (Foto: Instagram @jonbonjovi)

JAKARTA – Jon Bon Jovi menegaskan bahwa putranya, Romeo Bongiovi, bukanlah seorang nepo baby. Penyanyi berusia 21 tahun itu memilih untuk berdiri di atas kakinya sendiri dan tidak melibatkan sang ayah dalam karier musiknya bersama band bernama Lawn.

Dalam wawancara dengan The Independent, pelantun “Livin’ on a Prayer” itu mengungkapkan kekagumannya terhadap kemandirian sang anak.

“Single pertama mereka bagus sekali. Itu saja yang aku dengar. Orang-orang bicara soal nepo baby dan sebagainya, tapi aku sama sekali tidak ikut campur. Dia punya visi sendiri, dan aku sangat menghargainya,” ujar Jon, yang menikah dengan Dorothea dan memiliki empat anak, yaitu Stephanie (32), Jesse (30), Jake (23), dan Romeo (21), dilansir dari Female First, Senin (10/11/2025).

Pada 2022, Jon Bon Jovi menjalani operasi pita suara yang disebutnya sebagai pengalaman “traumatis” setelah salah satu pita suaranya rusak di akhir tur Bon Jovi. Kondisi itu membuatnya kecewa karena suara yang dulu dikenal khas pada era 1980-an sudah tidak lagi sama. Kisah perjuangan ini diangkat dalam serial dokumenter “Thank You, Goodnight: The Bon Jovi Story” yang tayang di Disney+ pada 2024.

Jon mengaku tidak kesulitan menampilkan sisi rentannya di dokumenter tersebut. “Aku tidak masalah terlihat rapuh. Aku hanya ingin jujur dalam setiap fase hidupku. Tapi aku tidak pernah menyangka akan menjalani operasi dan masa pemulihan yang panjang,” ujarnya.

Serial dokumenter itu dirilis bersamaan dengan album ke-16 Bon Jovi berjudul “Forever”, yang menjadi proyek pertama Jon sejak operasi. Namun, ia tidak bisa mempromosikan album tersebut karena masih dalam masa pemulihan.

“Rasanya menyebalkan karena aku tahu album yang penuh sukacita itu terasa ‘mati’ tanpa tur promosi,” kata Jon.

Ia sempat mencoba latihan bersama band, tetapi harus mengakui belum siap tampil. “Kami merilis album bersamaan dengan dokumenter dan seharusnya melakukan tur ulang tahun ke-40. Tapi aku berkata pada mereka, ‘Maaf, aku belum sanggup.’” Meski begitu, rekan-rekannya terus memberi semangat agar ia tidak menyerah.

Kini, Jon Bon Jovi bersiap untuk kembali ke panggung pada 2026. Tur comeback itu akan dimulai dengan sembilan malam konser di Madison Square Garden, New York dan ditutup dengan tiga malam di Wembley Stadium, London. Jon memastikan dirinya telah pulih sepenuhnya.

“Kabar baiknya, tidak ada lagu dalam katalog kami yang tidak bisa aku nyanyikan. Kalau kami tampil beberapa malam dan ingin membawakan 45 lagu, aku sanggup,” ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *