JepangSolo traveler perempuan sebut Jepang negara paling aman untuk jalan sendiri di malam hari. (Foto: Freepik)

JAKARTA – Seorang solo traveler perempuan menyebut Jepang sebagai destinasi paling aman yang pernah ia kunjungi, terutama untuk berjalan sendirian pada malam hari. Pengalamannya itu dibagikan melalui sebuah unggahan di Reddit dan langsung menarik perhatian warganet.

Dalam unggahannya, perempuan tersebut mengungkapkan bahwa Jepang adalah satu-satunya negara di mana ia merasa benar-benar nyaman dan tenang saat bepergian sendirian. Ia menggambarkan suasana di Jepang sebagai sesuatu yang “membebaskan” dan memuji tingkat keamanannya yang membuat ia bisa melakukan apa pun tanpa rasa khawatir. Ia baru saja kembali dari perjalanan solo selama satu minggu di Tokyo, yang ia sebut sebagai “salah satu pengalaman terbaik yang pernah saya alami.”

Selama di Tokyo, ia menginap di hostel dengan biaya sekitar 5.000 yen per malam. Untuk urusan makan, ia lebih banyak memilih minimarket serta jaringan makanan terjangkau seperti Matsuya, meski sesekali memanjakan diri dengan makanan tradisional Jepang. Ia juga berbelanja kosmetik di drugstore lokal dengan total pengeluaran sekitar 180.000 yen, di luar biaya penerbangan.

BACA JUGA:

Disney Tetap Dominasi, Epic Universe Disebut Tak Pengaruhi Kinerja Walt Disney World

Tahun Baru 2026, ibis Jakarta Raden Saleh Suguhkan Pesta Countdown Tema 80-an

Menurutnya, perjalanan tersebut memberinya rasa kebebasan yang jarang ia rasakan. Ia menulis, “Saya benar-benar menikmati traveling sendirian. Tidak harus meminta pendapat siapa pun atau memikirkan suasana hati orang lain terasa sangat membebaskan. Saya bisa melakukan apa pun yang saya mau, kapan pun saya mau.”

Jepang
Solo traveler perempuan sebut Jepang negara paling aman untuk jalan sendiri di malam hari. (Foto: Freepik)

Ia juga menyinggung kekhawatiran awalnya terkait keamanan dan pengambilan foto atau video, yang ternyata tidak menjadi masalah. Ia menambahkan, “Sebagai solo traveler perempuan, dua hal yang paling saya khawatirkan adalah keamanan dan mengambil foto atau video. Jepang ternyata sangat aman. Saya tidak pernah merasa tidak nyaman, bahkan saat berjalan sendirian di malam hari. Untuk foto, kadang saya meminta bantuan orang asing, tapi saya juga mencoba merekam diri sendiri untuk pertama kalinya menggunakan gimbal ponsel saat tidak ada orang. Jadi masalah foto juga teratasi. Saya akhirnya mendapatkan beberapa hasil yang sangat bagus.”

Pengalaman positif tersebut membuatnya langsung merencanakan perjalanan solo berikutnya ke Dubai dan meminta rekomendasi dari sesama pengguna Reddit. Banyak komentar yang sepakat dengan penilaiannya tentang Jepang sebagai negara yang aman, sementara pendapat mengenai Dubai lebih beragam. Beberapa pengguna menyoroti sikap budaya setempat terhadap perempuan dan menyarankan agar lebih berhati-hati saat menjelajahi area tertentu. Demikian seperti dilansir Female First, Sabtu (27/12/2025).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *